FOGGINGISASI WILAYAH RT23 KELURAHAN SOGATEN KURANGI PENDERITA DBD

Sogeten, 12 Juni 2024. Bertempat di wilayah RT23-RW08 Kelurahan Sogaten Kecamatan Manguharjo pada hari Rabu tanggal 12 Juni 2024 pagi pukul 08.00 Wib telah dilakukan kegiatan Fogging oleh tenaga dari Dinas Kesehatan & Pengendalian Penduduk Kota Madiun terdampingi oleh Lurah (Bp. Ruhiyat Hendar Prihandana, SP)-Perangkat, Tiga Pilar & KaLPMK Kelurahan Sogaten. Kegiatan Fogging lanjutan dilakukan guna mencegah terjadinya pertambahan kasus penderita DBD dikarenakan angka penderita DBD yang semakin meningkat yang juga dikarenakan adanya perubahan cuaca yang pancaroba. Selain dilakukan foggingisasi oleh Dinas Kesehatan & Pengendalian Penduduk, warga-masyarakat dihimbau kembali senantiasa untuk melakukan dan menjaga kebersihan pada lingkungan rumah dan wilayah sekitar masing-masing guna mencegah adanya jenti-jentik nyamuk yang berkembang dengan melakukan 3M Plus. (By:SoeAries’tha, 12062024)

You may also like...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *