Dalam rangka mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat dan penguatan sektor peternakan di wilayah Kelurahan Sogaten, Pemerintah Kelurahan Sogaten melaksanakan kegiatan serah terima bantuan kambing kepada Kelompok Ternak “Rukun Mulya” Sogaten sebagai bagian dari Belanja Program Tahun 2025.
Kegiatan serah terima bantuan tersebut dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Jum’at, 12 Desember 2025
Waktu: Pukul 14.00 WIB sampai dengan selesai
Lokasi: Kediaman Bapak Kusnadi, Jl. Campur Sari Utara No. 2, Kelurahan Sogaten
Dalam pelaksanaannya, Pemerintah Kelurahan Sogaten menugaskan unsur Tiga Pilar, yaitu perangkat kelurahan, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa, untuk mendampingi proses pendistribusian bantuan kambing kepada kelompok ternak penerima. Pendampingan ini bertujuan untuk memastikan kegiatan berjalan dengan tertib, aman, dan sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan.
Bantuan kambing ini diharapkan dapat dimanfaatkan secara optimal oleh Kelompok Ternak “Rukun Mulya” sebagai sarana pengembangan usaha peternakan, meningkatkan produktivitas ternak, serta memberikan dampak positif terhadap peningkatan ekonomi anggota kelompok dan masyarakat sekitar.
Pemerintah Kelurahan Sogaten berharap, melalui program bantuan ini, kelompok ternak penerima dapat mengelola bantuan secara bertanggung jawab dan berkelanjutan, sehingga tujuan pemberdayaan masyarakat di bidang peternakan dapat tercapai dengan baik.

